July 30, 2019 10:38
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat siang bu
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Apakah ibu menggunakan urine pagi hari untuk pemeriksaan testpack?
kapan ibu melakukan pemeriksaan testpack?
Berapa banyak pembalut yang ibu perlukan setiap hari?
apakah siklus menstruasi ibu sebelumnya teratur atau tidak?
Bila pada pemeriksaan USG tidak ditemukan kantung kehamilan, atau bila darah yang keluar saat ini banyak seperti darah haid, maka dapat dipastikan ibu tidak hamil
Hasil testpack dapat menjadi false positif atau positif palsu :
- positif hamil
- hamil kosong
- hamil anggur
- kehamilan ektopik
- keguguran terdahulu
- testpack direndam terlalu lama
- terjadi penguapan urine
- obat-obatan tertentu
- kondisi kesehatan terentu : penyakit ginjal, dll
Semoga informasi ini membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat pagi!
Terima kasih atas pertanyaannya
telat haid bisa saja suatu tanda kehamilan, namun selain itu juga bisa disebabkan oleh : stres, aktivitas atau olahraga berlebihan, berat badan berubah drastis, gangguan hormonal, sindroma polikistik ovarium (terganggunya fungsi indung telur), atau gangguan kelenjar tiroid juga dapat membuat haid terlambat.
Kondisi yang dialami bisa diakibatkan oleh beberapa kemungkinan penyebab berikut ini:
- Fase haid anda yang mengalami gangguan hormonal akibat stres psikis, kelelahan, olahraga dan diet berlebihan, gangguan tiroid, atau kegemukan
- Luka/lecet pasca berhubungan badan
- Penyakit kista/endometriosis
- Erosi leher rahim
- Gangguan pembekuan darah
Saat ini saya tidak bisa memastikan penyebab pastinya karena apa, hal ini perlu pemeriksaan langsung oleh dokter dimana nanti akan dilakukan tanya jawab, pemeriksaan fisik, dan beberapa pemeriksaan penunjang seperti USG maupun cek darah. Jika darah sedikit maka tidak perlu terlalu khawatir ya.
Namun apabila keluhan tidak membaik selama 7 hari/perdarahan banyak disertai kram perut berat saya sarankan untuk langsung melakukan pemeriksaan ke dokter ahli kandungan anda ya.
Sementara ini yang dapat anda lakukan adalah :
- Makan makanan sehat dan bergizi
- Istirahat yang cukup selama 7-8 jam per hari
- Jaga kebersihan organ intim anda
- Menurunkan berat badan berlebih dengan cara yang sehat
- Minum air putih yang cukup minimal 8-12 gelas per hari
- Melakukan managemen stress dengan baik
- Melakukan olahraga yang teratur, disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan fisik anda
- Tidak merokok dan minum minuman beralkohol
- Hindari penggunaan obat tanpa anjuran Dokter yang melakukan pemeriksaan langsung terhadap kondisi medis anda
Semoga jawaban diatas dapat membantu ya!
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya TP pagi hari dok.
Sebelumnya siklus mens saya teratur kalau terlambat paling lama cuma 1 minggu. Tapi akhir-akhir ini agak stres dan banyak kerjaan juga.
Kenapa ya dok badan saya agak menggendut juga, dan saat terlmbat haid itu saya gampang cape, pusing, dan pengen makan terus.
Saat selesai di usg juga saya dminta datang lagi setelah dua minggu. Dan dikasih vitamin sama obat penguat kandungan. Kan bingung dok. Maaf kalau kepanjangan.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
terima kasih sudah memberikan tambahan informasi
Berapa banyak pembalut yang ibu perlukan setiap hari?
stress dan peningkatan berat badan dapat mempengaruhi keseimbangan hormon di dalam tubuh bu.
Bila memang sudah diberikan obat oleh dokter dan harus kontrol 2 minggu kemudian, sebaiknya ibu ikuti sesuai instruksi beliau untuk mengetahui apakah ada kehamilan atau tidak, karena mungkin kantung kehamilan belum terlihat
Beberapa saran yang bisa saya berikan :
1. Hindari aktifitas fisik berlebih, karena tubuh sedang dalam penyesuaian terhadap kehamilan,
2. Pastikan anda cukup beristirahat, mungkin dokter kandungan / bidan akan menyarankan ibu untuk tirah baring (bed rest)
3. Hindari mengangkat beban berat.
4. Hindari / kurangi kontraksi otot perut berlebih
5. Hindari stress
6 hindari berdiri terlalu lama,atau berjalan terlalu jauh
Untuk memastikan kekhawatiran yang ibu rasakan, ada baiknya ibu datang ke dokter ahli kandungan 2 minggu lagi untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.
Semoga jawaban saya cukup membantu dan menenangkan ibu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kalau darah yang keluar sama seperti haid biasanya dok. Nggak berlebihan. Dan saat ini belum ada rasa sakit yang berlebih juga. Sakit muncul diawal saat keluar darah itu pun cuma mules biasa dok.
Tapi saya sudah mikir kemana mana karena hasil usg juga gk ada janin.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila memang darah yang keluar banyak seperti haid pada umumnya, ada kemungkinan ibu mendapatkan haid atau keguguran, tetapi sebaiknya ibu pastikan dengan pemeriksaan ke dokter ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih banyak dok atas informasi dan jawabannya.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali bu, semoga penjelasan yang diberikan dapat membantu
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu melancarkan siklus menstruasi dan meningkatkan kesuburan:
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
8. perbanyak asupan makanan yang mengandung asam folat, vitamin E dan zinc
Selamat siang
selamat beraktivitas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dok, saya mau nanya lagi. Kan kemaren saya bilang keluar darah tanggal 26 juli. Nah tanggal 1 agustus kemaren darahnya udah berenti, sekarang bener bener nggak ada keluar lagi dok. Apa sebenarnya saya memang cuma telat haid, nggak hamil?
Kalaupun saya keguguran, nggak ada semacam segumpal darah yang keluar waktu awal keluar darah dok.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat pagi
Seperti yang sudah dijelaskan bu, bila memang darah yang keluar banyak seperti haid biasanya, maka kemungkinan besar ibu mendapat haid, yang artinya ibu mengalami keterlambatan haid
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok, saya baru menikah sekitar 4 bulanan. Mau nanya dok, haid terakhir saya 29 mei. Coba tespek setelah terlambat haid hari ke 7. Dan hasilnya garis dua tapi samar. Dan baru aja tanggal 26 juli ini saya keluar darah. Saat usg, rahim saya gk ada apa apa dok. Sekrang darahnya masih keluar dok. Apa yang sebenarnya terjadi dg saya?
Halo dok, saya baru menikah sekitar 4 bulanan. Mau nanya dok, haid terakhir saya 29 mei. Coba tespek setelah terlambat haid hari ke 7. Dan hasilnya garis dua tapi samar. Dan baru aja tanggal 26 juli ini saya keluar darah. Saat usg, rahim saya gk ada apa apa dok. Sekrang darahnya masih keluar dok. Apa yang sebenarnya terjadi dg saya?