February 28, 2019 18:25
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Patah tulang atau dalam istilah kedokteran disebut juga sebagai fraktur merupakan salah satu keluhan yang sering dialami oleh beberapa individu. Umumnya keluhan ini terjadi setelah adanya trauma atau benturan keras yang mengenai tulang. Patah tulang biasanya disertai dengan terlukanya jaringan lunak yang melindungi tulang baik berupa luka lecet, luka robek dan lain sebagainya. Patah tulang juga bisa terjadi disertai dengan robeknya pembuluh darah sehingga menimbulkan perdarahan. Proses penyembuhan patah tulang berkisar antara 1 bulan hingga 3 bulan tergantung dari beberapa hal antara lain jenis patahan, vaskularisasi (pembuluh darah) di sekitar area yang patah dan masih banyak lagi.
Pemberian suplemen kalsium atau makan makanan yang mengandung kalsium seperti susu, ikan dan lain sebagainya dapat membantu proses penyembuhan tulang dan jaringan lunak sekitarnya yang mengalami kerusakan lebih cepat untuk pulih. Suplemen kalsium aman digunakan.
Asam mefenamat ataupun paracetamol bisa diberikan untuk menghilangkan nyeri. Jika nyeri tidak ada, maka obat bisa dihentikan. Pemberian antibiotik hanya diberikan jika ada infeksi bakteri, pemberian ini harus atas resep dan dibawah pengawasan dokter yang menangani anda.
Seperti yang dijelaskan sebelumnya proses penyembuhan luka bisa berbeda tergantung kondisi yang mengiringinya serta penanganan yang diberikan. Harus dipastikan tidak ada infeksi sekunder yang mengiringinya. Tips agar luka mengering lebih cepat selain dengan pemberian obat – obatan dari dokter adalah dengan menjaga kebersihan luka, makan makanan yang mempercepat penyembuhan seperti vitamin C, protein, kalsium, zink dan zat nutrisi lainnya.
Silakan konsultasi secara langsung dengan dokter secara langsung agar bisa dilakukan pemeriksaan yang mendetail guna penegakkan diagnosis dan pemberian terapi yang sesuai dengan kondisi anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sy mau tanya dok apakah pemberian suplemen kalsium blh dilakukan sblm luka sembuh ?2. Apakah pemberian anti biotik bleh dilakukan tiap hari slama luka blm sembuh sama asam mefenamat,atau parasetamol ? Tpi sdh 2 minggu ini lukanya msh basah tpi lukanya msh dibalut, knapa blm proses cpt kering itu knapa ? 3. Ada tipd engga agar luka biar mengering dan cpt sembuh apa obatnya ?
Sy mau tanya dok apakah pemberian suplemen kalsium blh dilakukan sblm luka sembuh ?2. Apakah pemberian anti biotik bleh dilakukan tiap hari slama luka blm sembuh sama asam mefenamat,atau parasetamol ? Tpi sdh 2 minggu ini lukanya msh basah tpi lukanya msh dibalut, knapa blm proses cpt kering itu knapa ? 3. Ada tipd engga agar luka biar mengering dan cpt sembuh apa obatnya ?