August 16, 2019 15:09
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Gejala awal kehamilan berbeda-beda pada masing-masing individu, ada yang wanita merasakan gejala beberapa hari setelah berhubungan, ada juga yang tidak menyadari kalau dirinya sedang hamil.
Gejalanya seperti mual pada hari (morning sickness), muntah, payudara terasa sensitif, perubahan mood, dan yang pasti terdapat keterlambatan haid.
Untuk memastikan harus dengan pemeriksaan urine dengan testpack. Waktu terbaik untuk melakukan tes kehamilan adalah saat buang air kecil pertama di pagi hari. Di waktu tersebut hormon HCG (hormon kehamilan) di dalam urine lebih tinggi, sehingga kehamilan pun akan cepat terdeteksi oleh testpack.
Kemudian dianjurkan untuk menunggu saat keterlambatan haid sampai satu minggu. Waktu ini diperlukan agar kadar hormon HCG di dalam urine semakin tinggi, sehingga lebih mudah terdeteksi oleh testpack.
Biasanya juga dapat disertai muncul flek awal kehamilan yang berwarna pink/coklat muda, dan tanda lain seperti;
mudah lelah, mual, muntah, perut bengkak, sensitivitas indera penciuman meningkat, payudara sensitif, frekuensi buang air kecil meningkat, moody, sakit kepala serta naiknya suhu basal tubuh.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Gejala hamil sangat berbeda pada masing-masing wanita, ada yang dapat terjadi dengan segera, ada yang membutuhkan waktu beberapa hari, bahkan ada yang tidak memberikan gejala sama sekali.
Dan gejala kehamilan dapat berbeda dari satu wanita ke wanita lainnya, begitu pula dari kehamilan satu dengan kehamilan berikutnya.
Berikut adalah tanda tidak pasti kehamilan
- mual dan muntah
- payudara dirasa tegang, atau membesar
- tidak datang haid (amenorrhea)
- sering buang air kecil
- sembelit
- flek atau bercak merah / coklat
- pusing / sakit kepala
- rasa lelah
- demam ringan
- striae dan hiperpigmentasi kulit
Tanda tidak pasti artinya, gejala tersebut dapat disebabkan kehamilan, atau karena penyakit / keadaan lainnya.
Tanda pasti hamil :
- testpack positif
- pemeriksaan USG menunjukkan adanya kantung gestasi / kantung kehamilan.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas,
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kapan bisa dilaksanakan tes kehamilan dengan test pack setelah berhubungan?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo
terima kasih responnya
Testpack adalah pemeriksaan untuk mengetahui apakah ada kehamilan atau tidak; dengan pemeriksaan hormon beta hCG dalam urine.
Hormon beta-hCG dapat terdeteksi dalam urine (testpack) sekitar 12-14 hari setelah pembuahan.
Biasanya disarankan untuk melakukan testpack setelah 7 hari terlambat haid dengan menggunakan urine pagi.
Beberapa cara menggunakan testpack untuk hasil akurat
- Sebaiknya gunakan urine pagi, karena urine pagi mengandung konsentrasi beta hCG tertinggi
- buka bungkus testpack
- pegang strip secara vertikal, kemudian celupkan strip ke dalam urin sampai di bawah tanda batas
- angkat strip setelah 10 detik, kemudian letakkan strip pada alas yang bersih,
- tunggu beberapa saat sampai garis berwarna muncul antara 40 detik - 5 menit.
- pastikan testpack belum kadaluarsa
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Waktu terbaik untuk melakukan tes kehamilan adalah saat buang air kecil pertama di pagi hari. Di waktu tersebut hormon HCG (hormon kehamilan) di dalam urine lebih tinggi, sehingga kehamilan pun akan cepat terdeteksi oleh testpack.
Kemudian dianjurkan untuk menunggu saat keterlambatan haid sampai satu minggu. Waktu ini diperlukan agar kadar hormon HCG di dalam urine semakin tinggi, sehingga lebih mudah terdeteksi oleh testpack.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Lalu dok, ketika terjadi kram perut sebagai tanda kehamilan biasanya akan berlangsung berapa lama?
Lalu dok, ketika terjadi kram perut sebagai tanda kehamilan biasanya akan berlangsung berapa lama?
Lalu dok, ketika terjadi kram perut sebagai tanda kehamilan biasanya akan berlangsung berapa lama?
Lalu dok, ketika terjadi kram perut sebagai tanda kehamilan biasanya akan berlangsung berapa lama?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
kram perut merupakan tanda kehamilan tidak pasti, dan tidak semua wanita hamil mengalami gejala kehamilan.
Dan seperti yang sudah dije;askan gejala hamil sangat berbeda pada masing-masing wanita, ada yang dapat terjadi dengan segera, ada yang membutuhkan waktu beberapa hari, bahkan ada yang tidak memberikan gejala sama sekali.
Dan gejala kehamilan dapat berbeda dari satu wanita ke wanita lainnya, begitu pula dari kehamilan satu dengan kehamilan berikutnya.
pada awal kehamilan, terkadang terjadi nyeri perut karena ketika rahim membesar seiring umur kehamilan, tubuh dan jaringan sekitar akan beradaptasi.
kram perut tidak melulu selalu disebabkan oleh kehamilan, dapat disebabkan karena sembelit, lapar, gangguan asam lambung, infeksi saluran kemih, radang panggul, dll
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Gejala kram perut sebagai tanda kehamilan tidak selalu muncul pada setiap wanita.
Bila ada pun intensitas dan durasinya berbeda-beda pada masing-masing individu.
Kemudian kram perut bawah pada wanit juga bisa disebabkan oleh sebab lain selain kehamilan.
Kram perut atau dalam istilah medis disebut colic abdomen merupakan istilah umum yang menggambarkan rasa sakit perut melilit akibat kontraksi otot polos yang terdapat pada organ dalam rongga perut atau Abdomen yang meliputi banyak organ, termasuk lambung, usus, kandung empedu, pankreas, esofagus, Ginjal, ureter serta rahim dan juga organ reproduksi wanita lainnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mau tanya dok. Kalu keputihan apa termasuk tanda kehamilan?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Gejala hamil sangat berbeda pada masing-masing wanita, ada yang dapat terjadi dengan segera, ada yang membutuhkan waktu beberapa hari, bahkan ada yang tidak memberikan gejala sama sekali.
Dan gejala kehamilan dapat berbeda dari satu wanita ke wanita lainnya, begitu pula dari kehamilan satu dengan kehamilan berikutnya.
Berikut adalah tanda tidak pasti kehamilan
- mual dan muntah
- payudara dirasa tegang, atau membesar
- tidak datang haid (amenorrhea)
- sering buang air kecil
- sembelit
- flek atau bercak merah / coklat
- pusing / sakit kepala
- rasa lelah
- demam ringan
- striae dan hiperpigmentasi kulit
Tanda tidak pasti artinya, gejala tersebut dapat disebabkan kehamilan, atau karena penyakit / keadaan lainnya.
Tanda pasti hamil :
- testpack positif, setelah 7 hari terlambat haid, dengan menggunakan urin pertama di pagi hari
- pemeriksaan USG menunjukkan adanya kantung gestasi / kantung kehamilan.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas,
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Berapa hari biasanya gejala hamil dapat dirasakan setelah berhubungan?
Berapa hari biasanya gejala hamil dapat dirasakan setelah berhubungan?