February 27, 2019 06:44
February 27, 2019 19:44
Rasa nyeri pada punggung juga bisa disebabkan oleh banyak hal termasuk beberapa penyakit yang telah dijelaskan sebelumnya di atas. Perlu informasi yang lebih detail mengenai keluhan anda, serta perlu dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang untuk membantu menegakkan diagnosis. Untuk pengobatan awal anda bisa mengkonsumsi obat pengilang nyeri seperti paracetamol, ibuprofen, asam mefenamat dan lainnya. Namun obat penghilang nyeri sebaiknya tak dikonsumsi untuk jangka panjang karena dapat menyebabkan efek samping lainnya.
Buka di app
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Banyak individu yang pernah mengalami keluhan kesemutan baik terkena pada jari – jari tangan dan kaki ataupun bagian tubuh lainnya. Namun biasanya keluhan kaku dan kesemutan ini memang lebih sering terjadi pada usia tua. Keluhan yang anda rasakan berupa kaku dan kesemutan pada jari – jari tangan setiap bangun tidur di pagi hari dan malam hari sebelum tidur sebenarnya bisa disebabkan oleh beberapa hal. Penyebab tersering dari keluhan tersebut pada usia tua, yaitu antara lain:
- Penyakit ini merupakan penyakit degeneratif yang sering dialami oleh individu dengan usia tua. Keluhan yang muncul berupa rasa nyeri di persendian misal pada pergelangan tangan, jari – jari tangan, lutut dan sebagainya. Keluhan nyeri awalnya mungkin hanya berupa rasa kaku dan kesemutan saja. Jika keluhan berlanjut bisa juga disertai dengan keluhan bengkak pada area tubuh yang terkena.
- Arthritis gout. Penyakit peradangan pada sendi ini terjadi akibat menumpuknya kristal urat dalam sendi.
- Rheumatoid arthritis. Penyakit autoimun ini bisa menyebabkan keluhan yang mirip dengan peradangan sendi lainnya termasuk penyakit yang telah dijelaskan sebelumnya di atas.
- Penyebab lainnya
Rasa nyeri pada punggung juga bisa disebabkan oleh banyak hal termasuk beberapa penyakit yang telah dijelaskan sebelumnya di atas. Perlu informasi yang lebih detail mengenai keluhan anda, serta perlu dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang untuk membantu menegakkan diagnosis. Untuk pengobatan awal anda bisa mengkonsumsi obat pengilang nyeri seperti paracetamol, ibuprofen, asam mefenamat dan lainnya. Namun obat penghilang nyeri sebaiknya tak dikonsumsi untuk jangka panjang karena dapat menyebabkan efek samping lainnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siang Dok, saya pria usia 53 tahun. setiap bangun pagi dan malam sebelum tidur saya merasa kaku dan kesemutan di jari-jari tangan saya, terutama jari manis. saat ingin membuka telapak tangan jari manis saya akan terlambat membuka. awalnya hanya sebelah tangan saya yang sakit, namun sekarang kedua tangan saya mengalami hal yang sama. selain pada jari-jari, saya juga merasa punggung saya sering nyeri dan cepat lelah, apakah hal hal tersebut memiliki pengaruh dengan nyeri pada jari yang saya rasakan? apakah ada tes yang perlu saya lakukan atau obat2an yang perlu saya konsumsi dok? atau adakah cara lain untuk meringankan nyeri saya? terima kasih sebelumnya dok.
Siang Dok, saya pria usia 53 tahun. setiap bangun pagi dan malam sebelum tidur saya merasa kaku dan kesemutan di jari-jari tangan saya, terutama jari manis. saat ingin membuka telapak tangan jari manis saya akan terlambat membuka. awalnya hanya sebelah tangan saya yang sakit, namun sekarang kedua tangan saya mengalami hal yang sama. selain pada jari-jari, saya juga merasa punggung saya sering nyeri dan cepat lelah, apakah hal hal tersebut memiliki pengaruh dengan nyeri pada jari yang saya rasakan? apakah ada tes yang perlu saya lakukan atau obat2an yang perlu saya konsumsi dok? atau adakah cara lain untuk meringankan nyeri saya? terima kasih sebelumnya dok.