September 27, 2019 09:39
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, pertanyaan Anda mungkin kurang spesifik sehingga dokter belum bisa menjawab pertanyaan Anda. Tolong jelaskan lebih detail gejala, sudah berapa lama dan seberapa sering? Cantumkan juga informasi pribadi Anda seperti jenis kelamin, usia, pengobatan, atau makanan tambahan yang Anda makan, dll. Atau Anda dapat mencari informasi umum, daftar nama dokter dan lebih dari 5.000 artikel kesehatan di situs kami. Jika Anda bertanya tentang rumah sakit Anda dapat menemukan informasi kontak rumah sakit di sini. Untuk bantuan lebih lanjut Anda bisa mengirimkan email ke [email protected] Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- apakah hal ini terjadi pertama kalinya?
- umur
- apakah siklus menstruasi sebelumnya teratur atau tidak?
- riwayat persalinan / keguguran?
- apakah menggunakan KB?
Perubahan siklus menstruasi dapat dipengaruhi beberapa hal, misalnya
1. Perubahan hormonal
2. Pemakaian alat kb
3. Perubahan pola hidup : terlalu cape, kurang tidur atau aktifitas fisik berlebih
4. Perubahan pola diet
5. Perubahan berat badan yang drastis
6. Stress
7. Penyakit lainnya
8. Kehamilan / keguguran
Apakah akhir - akhir ini ada perubahan pola makan, kurang istirahat, terlalu cape atau stress? karena hal ini juga memicu gangguan siklus menstruasi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat pagi,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Siklus haid yang normal umumnya berkisar antara 21-35 hari setiap bulannya dengan durasi antara 2-8 hari. Dalam kasus ini, siklus haid Anda tergolong abnormal. Gangguan siklus haid dapat disebabkan oleh berbagai macam faktor, termasuk:
-Penggunaan KB
-Ketidakseimbangan hormon pada tubuh
-Stress berlebihan
-Berat badan terlalu kurus/gemuk
-Perubahan pola makan dan aktivitas
-Kondisi medis
Ada baiknya bila Anda memeriksakan diri kembali untuk melakukan pemeriksaan darah serta USG agar dapat diketahui penyebabnya.
Untuk saat ini, kami anjurkan Anda untuk mengelola stress agar tidak stress berlebihan, tidak kecapean, olahraga secara teratur dan mengikuti pola hidup sehat. Penggunaan pil KB kadang dapat diberikan untuk meregulasikan siklus haid, namun pemilihan pil KB ini atau pilihan pengobatan lainnya harus berdasarkan anjuran dan saran dari dokter.
Demikian semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya tdi y di suntik kb yg 3bln tpi dri semenjak buln juni tnggl 3 saya tidak di suntik kb lgh tpi semenjak itu saya blm dpt haid. Di tespek negatif
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
terima kasih tambahan informasi nya
sudah berapa lama ibu suntik KB sebelum lepas KB?
apakah pada saat ibu suntik KB, ibu mendapatkan haid secara teratur?
Perlu diketahui bahwa salah satu efek dari suntik KB 3 bulan adalah gangguan siklus menstruasi, dan setelah lepas dari suntik kb 3 bulan, diperlukan waktu sekitar 6-12 bulan sebelum ibu kembali subur dan dapat hamil lagi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
Jika Anda sebelumnya menggunakan KB suntik, maka telat haid yang sekarang ini akibat ketidakseimbangan hormonal sebagai efek dari suntik KB tersebut.
KB suntik adalah KB hormonal, artinya dalam cairan KB yang disuntikkan tersebut mengandung hormon yang tujuannya adalah mengubah pola hormon normal dalam tubuh anda. Dengan demikian, maka ovulasi dapat dicegah dan kehamilan pun dapat dicegah sehingga efektivitasnya sampai 99% dalam mencegah kehamilan.
Namun yang menjadi masalah adalah efek sampingnya yang sering kali mengganggu menstruasi, baik berupa flek, menstruasi yang berkepanjangan, menstruasi tidak teratur, atau bahkan tidak menstruasi sama sekali.
Nah, apabila saat ini anda memutuskan untuk berhenti suntik KB, maka efeknya pun tidak bisa langsung hilang akan tetapi, harus menunggu beberapa waktu sehingga efeknya hilang. jika sudah hilang, maka menstruasi akan kembali seperti semula.
Namun, kita tidak dapat memprediksi berapa lama efek tersebut akan hilang, karena setiap wanita bisa berbeda-beda.
Kata kuncinya adalah menunggu dan lakukanlah gaya hidup yang sehat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kenapa sya udh telat 3 buln tpi di tespek negatif
Kenapa sya udh telat 3 buln tpi di tespek negatif