September 08, 2019 20:36
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
apakah ibu sedang merencanakan kehamilan?
Gejala hamil sangat berbeda pada masing-masing wanita, ada yang dapat terjadi dengan segera, ada yang membutuhkan waktu beberapa hari, bahkan ada yang tidak memberikan gejala sama sekali.
Dan gejala kehamilan dapat berbeda dari satu wanita ke wanita lainnya, begitu pula dari kehamilan satu dengan kehamilan berikutnya.
Berikut adalah tanda tidak pasti kehamilan
- mual dan muntah
- payudara dirasa tegang, atau membesar
- tidak datang haid (amenorrhea)
- sering buang air kecil
- sembelit
- flek atau bercak merah / coklat
- pusing / sakit kepala
- rasa lelah
- demam ringan
- striae dan hiperpigmentasi kulit
Tanda tidak pasti artinya, gejala tersebut dapat disebabkan kehamilan, atau karena penyakit / keadaan lainnya.
Tanda pasti hamil :
- testpack positif, seteleah 7 hari terlambat haid dengan menggunakan urin/ air kencing pertama di pagi hari
- pemeriksaan USG menunjukkan adanya kantung gestasi / kantung kehamilan.
Untuk memastikan apakah ibu hamil atau tidak, ibu dapat melakukan pemeriksaan testpack ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat malam, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Siklus menstruasi yang normal berkisar antara 21-35 hari, dengan rata-rata 28 hari, Anda dapat menghitungnya dari hari pertama haid terakhir.
Ada banyak faktor yang mempengaruhi siklus menstruasi antara lain:
1. Kondisi tertentu seperti stress psikis/ fisik
2. aktivitas/olahraga berlebihan dari biasa
3. Penurunan atau penambahan berat badan yang drastis
4. Perubahan pola diet yang drastis
5. Penggunaan KB/ terapi hormonal lainnya juga merupakan beberapa penyebab menstruasi menjadi tidak teratur, kadang dapat memanjang ataupun memendek.
6. Kehamilan
7. Penyakit lainnya yang mempengaruhi sistem hormonal
Siklus mens dipengaruhi oleh faktor-faktor diatas, oleh karena itu dapat memanjang/ memendek, dipengaruhi oleh fluktuasi hormonal dalam tubuh.
Apabila ingin memastikan kemungkinan hamil, maka dicek dengan testpack, jika masih negatif, Anda dapat mengulangnya 1 minggu kemudian. Pada dasarnya cara kerja testpack adalah mendeteksi adanya hormon kehamilan yaitu hormon HCG dalam urin, pada awal-awal kehamilan, kemungkinan dalam urin belum terdeteksi dengan sempurna, untuk pemeriksaan yang akurat dapat dilakukan dengan tes darah.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
apakah anda sudah melakukan test pack?
siklus menstruasi adalah perubahan dalam tubuh wanita khususnya pada bagian organ reproduksi. siklus menstruasi pada wanita berbeda-beda, bisa terjadi antara 21-35 hari rata-rata normal 28 hari.
faktor yg mempengaruhi siklus menstruasi tidak teratur adalah kehilangan berat badanyg ekstrim, latihan olagraga yg berlebihan dan makan yg tidak teratur (pola hidup).
cara mengatasi menstruasi yg tidak lancar yaitu mengubah pola hidup sehat, mengganti alat kontrasepsi (jika menggunakan kontrasepsi), pertahan berat badan ideal, hindari stres.
sebaiknya anda melakukan testpack/USG untuk memastikan apakah anda hamil/tidak.
semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Belum dokter saya masih raguu..
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat malam
untuk memastikan apakah ibu hamil atau tidak, dapat dengan melakukan pemeriksaan testpack atau dengan periksa ke dokter kandungan
Perlu diingat tidak semua wanita mengalami gejala kehamilan ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih sudah berkonsultasi melalui honestdocs
Ibu dapat melakukan testpack terlebih dahulu ya untuk menentukan apakah ibu hamil atau tidak. Testpack paling baik dilakukan pada pagi hari dengan menggunakan urin yang pertama kali keluar. Bila hasilnya positif berarti ibu hamil. Bila negatih, hal tersebut dapat disebabkan oleh haid yang tidak teratur.
Ada beberapa penyebab anda mengalami haid tidak lancar/tidak teratur, seperti:
- Stress, baik fisik maupun emosional
- Makan tidak teratur, kandungan gizi kurang, misalnya kurang zat besi yang banyak terdapat pada sayuran hijau
- berat badan tidak ideal, terlalu gemuk, atau terlalu kurus
- perubahan hormonal, misal pemakaian alat kb
Hal-hal yang dapat anda lakukan untuk mengurangi gejala seperti:
- olahraga teratur, minimal 150 menit seminggu
- makan makanan yang teratur, kandungan gizi cukup
- Istirahat yang cukup, 7-8 jam sehari
- bila anda memakai kontrasepsi, anda dapat berkonsultasi ke dokter
- perbanyak rekreasi, berkumpul dengan orang terdekat, latihan yoga
Bila keluhan masih berlanjut, and dapat memeriksakan diri ke dokter obsgin terdekat. Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tapi saya tidak merasakan apa apa dok ... Seperti biasa aja.. Mual aja kadng kadang...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Tidak semua ibu hamil merasakan mual bu, ada ibu hamil yang tidak mengalami gejala kehamilan sampai proses persalinan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter saya mau tanyaa.. Sebebnarnya memakai masker itu yang benar yag gimana yaa? Yang warna hijau d luar apa yang putih yang d luar? Mohon pnjelasanyaa.. Dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
untuk masker mulut, bagian hijau yang berada di luar, dan bagian putih di bagian dalam ya
pastikan bila anda sedang batuk, ganti masker secara rutin
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok. Terakhir saya haid tgl 22 juli 2019 smpe sekarng belum haid lagi.. Berrty sya terlmbat brp bulan dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- apakah hal ini terjadi pertama kalinya?
- umur
- apakah siklus menstruasi sebelumnya teratur atau tidak?
- riwayat persalinan / keguguran?
- apakah menggunakan KB?
Perubahan siklus menstruasi dapat dipengaruhi beberapa hal, misalnya
1. Perubahan hormonal
2. Pemakaian alat kb
3. Perubahan pola hidup : terlalu cape, kurang tidur atau aktifitas fisik berlebih
4. Perubahan pola diet
5. Perubahan berat badan yang drastis
6. Stress
7. Penyakit lainnya
8. Kehamilan / keguguran
Apakah akhir - akhir ini ada perubahan pola makan, kurang istirahat, terlalu cape atau stress? karena hal ini juga memicu gangguan siklus menstruasi
apakah sedang merencanakan kehamilan?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kalau terlambat 1 bulan pernah dok 1 x tok .. Tp kalau ini belum haid haid juga belum pernah se lama ini dok.. Unur saya 25 th dok.. Iyaa dok sya dan suami masih merencanakan kehamilan
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
bila memang sudah ada keterlambatan lebih dari 7 hari, ibu dapat melakukan pemeriksaan testpack dengan menggunakan urin/ air kencing pagi hari ya bu
Beberapa cara menggunakan testpack untuk hasil akurat
- Sebaiknya gunakan urine pagi, karena urine pagi mengandung konsentrasi beta hCG tertinggi
- buka bungkus testpack
- pegang strip secara vertikal, kemudian celupkan strip ke dalam urin sampai di bawah tanda batas
- angkat strip setelah 10 detik, kemudian letakkan strip pada alas yang bersih,
- tunggu beberapa saat sampai garis berwarna muncul antara 40 detik - 5 menit.
- pastikan testpack belum kadaluarsa
Semoga hasilnya sesuai dengan harapan ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasihh dokter... Maaf banyak nanyaa..
Dok saya mau tanyaa... Sudah telat 2 bulann tapi tidak ada tanda tanda kehmilann... Knp ya dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
apakah ibu sudah melakukan pemeriksaan testpack?
Gejala hamil sangat berbeda pada masing-masing wanita, ada yang dapat terjadi dengan segera, ada yang membutuhkan waktu beberapa hari, bahkan ada yang tidak memberikan gejala sama sekali.
Dan gejala kehamilan dapat berbeda dari satu wanita ke wanita lainnya, begitu pula dari kehamilan satu dengan kehamilan berikutnya.
Berikut adalah tanda tidak pasti kehamilan
- mual dan muntah
- payudara dirasa tegang, atau membesar
- tidak datang haid (amenorrhea)
- sering buang air kecil
- sembelit
- flek atau bercak merah / coklat
- pusing / sakit kepala
- rasa lelah
- demam ringan
- striae dan hiperpigmentasi kulit
Tanda tidak pasti artinya, gejala tersebut dapat disebabkan kehamilan, atau karena penyakit / keadaan lainnya.
Tanda pasti hamil :
- testpack positif, setelah 7 hari terlambat haid
- pemeriksaan USG menunjukkan adanya kantung gestasi / kantung kehamilan.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas,
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dokter.. Sayaa sudah terlambat haid kurng lebih 1 bulan.. Terus saya merasakan mual bahkan muntah habis makan.. Perut terasa kmbung terus payudara terasa kncang smpe smpe d pegang sakit dok... Terus sekarng mudah kantuk lelah juga.. Tapii saya tidak keluar bercak darah tnda kehamilan.. Apakah saya termasuk hamil?
Selamat malam dokter.. Sayaa sudah terlambat haid kurng lebih 1 bulan.. Terus saya merasakan mual bahkan muntah habis makan.. Perut terasa kmbung terus payudara terasa kncang smpe smpe d pegang sakit dok... Terus sekarng mudah kantuk lelah juga.. Tapii saya tidak keluar bercak darah tnda kehamilan.. Apakah saya termasuk hamil?