February 15, 2019 14:24
Dijawab oleh
Olivia Nathania Hartono (dr)
Halo, selamat malam.
Saya akan coba jawab pertanyaan Anda.
Pertama-tama yang harus kita ketahui, berapakah kada normal kolesterol dan gula darah?
1. Kolesterol: kolesterol total terdiri dari LDL (low density lipoprotein) atau kolesterol jahat dan HDL (high density lipoprotein) atau kolesterol baik.
Kadar kolesterol total:
- Kurang dari 200 mg/dL dalam batas normal
- 200-239 mg/dL ambang batas tinggi
- 240 ke atas tinggi
Kadar LDL:
- Kurang dari 100mg/dL Optimal
- 100-129mg/dL Mendekati optimal
- 130-159 mg/dL Ambang batas tinggi
- 160-189 mg/dL Tinggi
- Di atas 190 mg/dL Sangat tinggi
Kadar HDL
- 60 mg/dL ke atas Baik, dapat melindungi terhadap risiko penyakit jantung
- 40-59 mg/dL Ambang batas, perlu dinaikkan
- Kurang dari 40 mg/dL Risiko tinggi untuk penyakit jantung
Trigliserida adalah kadar lemak lebih yang disimpan dalam tubuh yang tidak dapat diubah menjadi kalori atau tidak terpakai. Sebagian besar trigliserida berasal dari makanan yang kita makan.
Kadar trigliserida
- Kurang dari 150 mg/dL Normal
- 150-199 mg/dL Ambang batas tinggi
- 200-499 mg/dL Tinggi
- 500 mg/dL ke atas Sangat tinggi
Kolesterol total Anda 234 mg/dL, artinya di ambang batas tinggi.
Saya sarankan Anda untuk melakukan modifikasi diet dan olahraga
1. Modifikasi diet: kurangi makanan yang mengandung tepung terutama tepung terigu (bakmi, gorengan, roti putih), nasi putih. Ganti dengan nasi merah atau coklat, roti gandum, dan ubi atau ketela rebus. Kurangi makanan tinggi lemak seperti, daging merah, jeroan. Ganti dengan daging seperti dada ayam, ikan, sayuran dan buah. Secara umum, buah yang berserat dapat membantu menurunkan lemak seperti apel, strawberry, anggur.
2. Olahraga
Frekuensi yang disarankan adalah 5 kali dalam seminggu selama 30 menit tiap olahraga
Periksakan diri Anda secara teratur, untuk mengetahui kadar kolesterol. Jika kolesterol tidak dapat turun dengan modifikasi diet dan olahraga, disarankan penggunaan obat penurun kolesterol sesuai dengan petunjuk dokter.
Demikian penjelasan saya, semoga dapat membantu. Terima kasih.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore dokter,,,ada hal penting yang ingin saya sampaikan,,,,begini dokter, usia saya baru 18 tahun dan masih tergolong muda untuk penderita kolesterol,,saya punya kolesterol tinggi dok mencapai 234 dan ini sangat mengganggu saya. Makanan/buah2an apa yg bisa menurunkan kadar kolesterol dengan cepat ? lalu makanan yg mengandung apa, yang aman utk saya makan ? sebaliknya, makanan spt apa yg harus saya hindari dok ? saya mohon jawaban dan solusi dari dokter....mengingat usia saya yg masih muda dan perjalanan hidup saya masih panjang, saya tidak ingin penyakit ini terus menggangu saya dimasa mendatang. terima kasih,,,salam
Selamat sore dokter,,,ada hal penting yang ingin saya sampaikan,,,,begini dokter, usia saya baru 18 tahun dan masih tergolong muda untuk penderita kolesterol,,saya punya kolesterol tinggi dok mencapai 234 dan ini sangat mengganggu saya. Makanan/buah2an apa yg bisa menurunkan kadar kolesterol dengan cepat ? lalu makanan yg mengandung apa, yang aman utk saya makan ? sebaliknya, makanan spt apa yg harus saya hindari dok ? saya mohon jawaban dan solusi dari dokter....mengingat usia saya yg masih muda dan perjalanan hidup saya masih panjang, saya tidak ingin penyakit ini terus menggangu saya dimasa mendatang. terima kasih,,,salam