March 12, 2019 08:05
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terima kasih atas pertanyaan anda di Honestdocs,
Durasi menstruasi memang tidak selalu sama setiap bulannya. Terkadang berlangsung singkat hanya beberapa hari dan terkadang lebih lama. Darah yang keluar pun juga terkadang lancar dan banyak, namun terkadang hanya sedikit.
Selama waktu menstruasi berkisar antara 2 sampai 8 hari maka itu dikatakan normal.
Jadi ketika darah haid pada hari keempat ini ternyata yang keluar hanya sedikit atau bahkan berhenti, bukan berarti bahwa darahnya mengendap di rahim. Bisa jadi memang hanya segitu darah haid yang dihasilkan.
Tanda jika darah haid tertahan dalam rahim selama beberapa hari yaitu ketika keluar warna darahnya hitam atau gelap.
Perlu diamati tanda-tanda adanya bahaya misalnya disertai dengan keram yang hebat atau sakit perut, demam atau merasa lemah. Jika seperti ini maka dianjurkan untuk segera ke dokter.
Tips yang dapat anda lakukan agar menstruasi lancar:
* Cukupi kebutuhan cairan tubuh dengan minum yang cukup setidaknya 8 gelas air putih perhari. Minuman tambahan seperti susu dan jus buah juga baik dikonsumsi.
* lakukanlah olahraga ringan misalnya berjalan, bersepeda, atau senam. gerakan tubuh saat berolahraga akan melancarkan aliran darah begitu juga dengan keluarnya darah haid. Olahraga juga dapat membantu mengatasi berbagai keluhan terkait menstruasi misalnya nyeri haid.
* Makan teratur setidaknya 3 kali sehari. Konsumsi makanan kaya zat besi seperti daging dan sayuran hijau serta buah-buahan.
* Istirahat yang cukup, tidur malam setidaknya 7 jam dengan kualitas yang baik.
* Kendalikan stress karena stress sangat berpengaruh terhadap kesehatan tubuh, termasuk siklus haid.
Sekian, semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat pagi,
Darah haid yang tidak keluar dapat diakibatkan oleh beberapa hal, misalnya faktor stress, penggunaan alat kontrasepsi, penurunan atau kenaikan berat badan secara drastis, kelainan rahim, atau dapat juga disebabkan oleh kondisi medis serius lainnya seperti PCOS, endometriosis , radang panggul , kista dan lainnya.
Penanganan awal yang dapat dilakukan untuk mengembalikan haid normal adalah mengikuti pola hidup sehat, hindari stress, olahraga dan mencapai berat badan yang ideal. Apabila darah haid masih mengendap dan tidak keluar, kami sarankan Ibu untuk memeriksakan diri ke rumah sakit. Pemeriksaan USG akan dilakukan untuk memastikan penyebab. Pengobatan yang biasa dilakukan adalah dengan pemberian obat nyeri, terapi hormon atau operasi jika diperlukan.
Demikian penjelasan singkat yang diberikan. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tapi maap sy periksa pake jari sy di rahim sy masih ada darah dan tiap mens selalu begitu
Terimakasih jawaban nya dok 🙏🙏
Halo dok saya wanita 24 tahun sudah menikah 2 bln tpi haid saya tidak keluar udah 4 bulan dok saya tidak hamil tpi ada nyeri di rahim kadang kadang dok kenapa tu dok bisa bantu jelas kan dok obat apa yg tepat dok saya hamil dok ...
Hallo dok sya wanita usia 28 dok..hampir 7 thn saya kb dan jarang datang bulan,dan saat ini saya udh kepengen hamil lagi,tapi blm jg datang bulan padahal saya udh tidak kb lagi...tolong kasi saya saran nya dok
Saya wanita 28 thn dok..udh 7 thn saya program kb dan jarang sekali datang bulan,kali ini saya niat untuk hamil lagi dok,tp blm datang bulan juga,apkh say masuh bisa hamil dok...
Assalamualaikum
Saya omi umur 36 tahun udah 1,5 tahun menikah tapi blom juga hamil
Assalamualaikum
Saya omi umur 36 tahun udah 1,5 tahun menikah tapi blom juga hamil
Assalamualaikum
Saya omi umur 36 tahun udah 1,5 tahun menikah tapi blom juga hamil
Bagai mana cara mengeluarkan darah haid yg ngendap di rahim dan tidak keluar,di hari 1-3 keluar lancar berikutnya tidak
Bagai mana cara mengeluarkan darah haid yg ngendap di rahim dan tidak keluar,di hari 1-3 keluar lancar berikutnya tidak