July 02, 2019 10:28
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu kami ketahui :
- apakah pada saat berhubungan intim, vagina ibu masih kering (kurang basah/kurang pelumas)
-apakah ibu ada makan makanan yang terlalu berlemak, terlalu pedas atau terlalu asam?
- apakah ibu ada melewati jam makan?
- apakah pada saat kencing, dirasakan tidak puas? seperti kebelet terus?
- apakah 2 hari terakhir ini ada berhubungan intim?
- apakah siklus haid ibu teratur atau tidak?
Kami tunggu informasi tambahannya ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Beberapa penyebab perdarahan setelah hubungan seksual
1. Vagina kering
2. Atrofi vagina
3. Vaginitis : peradangan pada vagina
4. Servisitis : peradangan serviks
5. Infeksi penyakit menular seksual
6. Kurang pelumas pada vagina
7. Kanker serviks / vagina / uterus
8. Polips serviks
9. Ekstropion serviks : dimana serviks menonjol ke bagian vagina
10. Gesekan yang ditimbulkan saat berhubungan seksual
Bercak yang ibu alami dua hari ini dapat merupakan tanda kehamilan (darah implantasi) atau darah haid ya bu,
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan:
1. Berapa hari anda demam? Apakah saat ini masih demam?
2. Apakah ada nyeri perut bagian bawah yang dominan, atau lebih nyeri di ulu hati?
3. Apakah ada telat haid?
4. Apakah ada nyeri saat berkemiih?
5. Apakah masih muncul flek flek?
6. Apakah ada keputihan?
Saya tunggu ya jawabannya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Vagina nya basah dok, tidak dok saya jarang makan pedas, saya makan malam biasaa dibawah jam 8, dan saya tidak pernah menahan kencing. Dan kencingnya pun tidak sakit. Terakhir hubungan badan saya tgl 27 dok, sampai sekarang belum HB lagi
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
terima kasih sudah memberikan tambahan informasi
Berikut adalah tanda tidak pasti kehamilan
- mual dan muntah
- payudara dirasa tegang, atau membesar
- tidak datang haid (amenorrhea)
- sering buang air kecil
- sembelit
- flek atau bercak merah / coklat
- pusing / sakit kepala
- rasa lelah
- demam ringan
- striae dan hiperpigmentasi kulit
Tanda tidak pasti artinya, gejala tersebut dapat disebabkan kehamilan, atau karena penyakit / keadaan lainnya.
Tanda pasti hamil :
- testpack positif
- pemeriksaan USG menunjukkan adanya kantung gestasi / kantung kehamilan.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas,
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk mengetahui apakah ibu hamil atau tidak, ibu lakukan pemeriksaan testpack bila ibu tidak mendapat haid sampai tanggal 10 Juli ya bu, pastikan ibu menggunakan urin (air kencing) pertama setelah bangun pagi untuk pemeriksaan testpacknya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Bila vagina basah, kemungkinan flek disebabkan oleh trauma gesekan lebih kecil. Bila kencing tidak nyeri, dan bila tidak demam lagi, kemungkinan bukan disebabkan oleh infeksi saluran kemih. Kapan terakhir anda haid? Ada kemungkinan anda hamil, testpack dapat dilakukan mulai hari pertama telat menstruasi, sebaiknya dengan urin pertama pagi hari. Testpack akan muncul positif bila terdapat hormon HcG yang ada pada darah ketika terjadi pembuahan ovum oleh sperma.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk mengetahui apakah ibu hamil atau tidak, ibu lakukan pemeriksaan testpack bila ibu tidak mendapat haid sampai tanggal 10 Juli ya bu, pastikan ibu menggunakan urin (air kencing) pertama setelah bangun pagi untuk pemeriksaan testpacknya ya bu
Semoga hasilnya sesuai dengan harapan ibu ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Seperti yang sudah dijelaskan, gejala klinis kehamilan seperti flek, nyeri perut, payudara menegang, bukan merupakan tanda pasti kehamilan, karena bisa juga muncul saat sebelum haid. Yang pasti kehamilan adalah tidak menstruasi, dan ditunjang dengan tespek positif.
Saya anjurkan untuk menunggu melihat apakah tanggal 4/5 besok haid atau tidak. Bila telat haid, anda sudah dapat mencoba tespek lagi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk mengetahui apakah ibu hamil atau tidak, ibu lakukan pemeriksaan testpack bila ibu tidak mendapat haid sampai tanggal 10 Juli ya bu, pastikan ibu menggunakan urin (air kencing) pertama setelah bangun pagi untuk pemeriksaan testpacknya ya bu
Karena pemeriksaan testpack lebih akurat bila ibu lakukan setelah 7 hari terlambat haid, bila terlalu awal, terkadang memberikan hasil negatif
Semoga hasilnya sesuai dengan harapan ibu ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Tespek dapat dilakukan mulai hari pertama haid, karena tespek tespek sekarang sudah sensitif bahkan sebelum telat haid saja bisa menunjukkan hasil positif. Dengan urin pagi pertama, konsentrasi Hcg paling tinggi, sehingga hasil bisa lebih optimal. Bila masih belum positif, anda dapat mengulangnya kembali 1 minggu kemudian. Bila hasil tespek positif, saya anjurkan segera periksa ke dokter kandungan untuk mulai kontrol kandungan ya bu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk mengetahui masa subur, perlu diketahui berapa hari sekali datangnya haid, masa subur biasanya terjadi pada 12-16 hari sebelum haid berikutnya. Masa subur mudah dihitung bila haid teratur.
Misal Haid terjadi setiap 28 hari, maka masa suburnya adalah hari ke 10-17.
Jika siklus menstruasi tidak teratur, maka harus diketahui tanggal menstruasi 6-8 bulan sebelumnya.
Cara menentukan masa subur pada siklus haid tidak teratur yaitu:
- Menentukan awal masa subur yaitu dengan cara siklus haid tersingkat dikurangi 18.
- Menentukan akhir masa subur yaitu dengan cara siklus haid terpanjang dikurangi 11.
Semoga informasi ini membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya sudah 3 kali tespeck dan hasilnya negatif hehehe. Karena saya terlalu penasaran dok jd sebelum telat haid saya sudah tespeck. Untuk demam saya sudah tidak demam lagi, dan hari HPHT saya tgl 9 juni 2019. Dan untuk flek coklat muda bening keluar hari ini dan hari kemaren dok. Saya takut dok pas hubungan badan keluar darah merah muda bening padahal sebelum2nya tidak pernah seperti itu. Dan tidak kering jufa vaginanya. Sekarang saya ngerasa perut kaya yg kenceng tidur terlentang tidak nyaman, tidur tengkurep terlalu lama sakit kalo duduk atau jongkok berasa kaya ada yg mengganjal tidak seperti biasanya
Baik dok terimakasih jawabannyaaa🙏🙏
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Kalau testpack dilakukan terlalu awal, hasilnya akan negatif bu, maka dari itu saya menyarankan ibu untuk melakukan testpack ketika ibu sudah terlambat haid, dimana hormon bhCG cukup tinggi untuk memberikan hasil positif di testpack ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Iya ibu :) memang tespek bila terlalu awal sering masih negatif karena kadar HcG dalam darah belum tinggi. Kapan ibu terakhir tespek?
Bila sudah tidak demam itu baik, berarti tidak ada infeksi. Flek merah bening setelah berhubungan juga dapat disebabkan oleh iritasi cervix ibu, jadi ibu tidak perlu khawatir. Mengingat usia ibu yang masih muda, kemungkinan flek disebabkan oleh keganasan cervix dan sebagainya sangat kecil.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tadi pagi saya tespeck dok pas bangun tidur dan hasilnya negatif. Jadi saya bingung hamil atau tidaknya, mungkin karena ga sabaran nunggu sampai telat haid. Tp saya tidak merasakan mual, apakah trimester pertama semua wanita selalu merasakan mual pusing dan gampang cape. Apakah beda beda tiap wanita dok?
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Terima kasih sudah bertany
Saya sedikit menjelaskan sambil menunggu komfirmasi anda
Tanda awal kehamilan
1. Tidak menstruasi
2. Perubahan payudara
Membesar, puting susu membesar dan warna gelap
3. Sering buang air kecil
Akibat rahim terisi janin yang menekan kandung kemih
4. Perubahan nafsu makan
nafsu makan cenderung meningkat (craving of hunger)
5. Peka terhadap bau
6. Mual dan muntah
7. Sesak nafas
8. Muncul flek dan keram perut
9. Konstipasi
10. Mood swing
Anda lakukan testpack agar lebih jelas, bila memang positif bisa periksakan ke dokter kandungan untuk di lakukan usg
Semoga jawaban saya berguna bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Test pack untuk memeriksa kehamilan dengan hormon hcg dalam tubuh.
ß-hCG adalah hormon yang dihasilkan oleh sel-sel yang terbentuk di plasenta, terbentuk akibat adanya penempelan sel telur yang telah dibuahi pada dinding rahim (bisa terbentuk janin, bisa juga tidak)
Terdeteksi paling cepat sekitar 12-14 hari setelah pembuahan. setelah itu akan bertambah tiap 72 jam.
1. Test pack negatif
Hanya terlihat satu garis berwarna merah, pada garis kontrol dekat bagian yang kita pegang
2. Test pack positif
Terlihat dua garis berwarna merah
Saran untuk lakukan test pack kembali sekitar 7 hari lagi
Jika negatif ya anda tidak hamil
Semoga bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Baik ibu, jadi saran saya ibu tidak perlu khawatir, sabar dulu, kita lihat apakah beberapa hari kedepan ibu haid ya. Bila tidak haid, maka kemungkinan ibu hamil, sehingga ibu dapat mencoba lagi tespek nya, dengan urin pertama pagi hari ya bu.
Bila tidur terlentang tidak nyaman, ibu sementara ini tidur miring ke samping dulu ya bu, bila tidak nyaman tidak masalah ganti ganti posisi. Jangan terlalu lama duduk juga kalo tidak nyaman, jalan jalan tidak apa apa.
Semoga hasilnya sesuai dengan harapan ibu ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
"Tp saya tidak merasakan mual, apakah trimester pertama semua wanita selalu merasakan mual pusing dan gampang cape. Apakah beda beda tiap wanita dok?"
Tidak ibu :) jadi gejala hamil yang dirasakan tiap wanita berbeda beda, jadi tidak perlu khawatir apabila tidak mengalami gejala gejala tersebut. Selain itu, karena gejala hamil tidak bukanlah tanda pasti hamil, jadi jangan dijadikan acuan ya. Ibu sabar dulu, yang penting adalah mempersiapkan kehamilan sebaik mungkin.
Saya sharing program hamil yang ibu bisa jalankan:
1. Pastikan asupan nutrisi anda cukup, konsumsi asam folat dan obat tambah darah untuk memastikan anda tidak dalam keadaan anemia saat hamil.
2. Ada beberapa makanan yang dapat meningkatkan kesuburan, antara lain yang tinggi mengandung vitamin E terutama dari biji-bijian, misalnya biji bunga matahari (kuaci). Anda juga bisa menambah asupan vitamin E dari kacang almond, bayam, labu, mangga, dan alpukat.
3. Anda dapat menjalani gaya hidup sehat supaya haid teratur. Berolahraga secara teratur, menjaga pola makan seimbang, istrirahat yang cukup, dan mengelola stres dapat menstabilkan siklus haid anda.
4. Periksakan kesehatan organ reproduksi anda agar dipastikan tidak ada masalah anatomis.
5. Upayakan berhubungan intim saat masa subur, karena disaat itulah kemungkinan hamil paling besar.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih atas jawaban nya itu sangat membantu saya😊🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Gejala hamil sangat berbeda pada masing-masing wanita, ada yang dapat terjadi dengan segera, ada yang membutuhkan waktu beberapa hari, bahkan ada yang tidak memberikan gejala sama sekali.
Dan gejala kehamilan dapat berbeda dari satu wanita ke wanita lainnya, begitu pula dari kehamilan satu dengan kehamilan berikutnya.
Maka dari itu saya menyarankan ibu untuk melakukan testpack di tanggal 10 juli ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Berikut daftar makanan yang mengandung asam folat ;
- sayuran hijau : bayam, brokoli, asparagus, sawi hijau, dll
- buah-buahan : buah bit, jeruk, tomat, pepaya, alpukat, pisang, melon
- Kedelai dan kacang-kacangan : kacang kedelai, kacang merah, kacang hijau, kacang polong, kacang tanah, Brussel sprout
- biji-bijian : jagung gandum, produk olahan gandum
- Ikan salmon
- hati sapi
- daging unggas
- susu dan produk olahan susu
- telur
- seafood
- atau suplemen asam folat
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu meningkatkan kesuburan :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
8. perbanyak asupan makanan yang mengandung asam folat dan vitamin e
9. berhubungan intim 3-4 kali dalam seminggu, terutama pada masa subur
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Iya ibu sama sama ya, semoga hasilnya sesuai dengan harapan ibu. Namun bila tidak, jangan putus asa, dicoba lagi terutama pada masa subur, supaya kemungkinan hamilnya lebih besar ya bu. Jangan dibawa stres, semoga bisa mempunyai momongan secepatnya :) selamat pagi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali bu, senang dapat membantu di honestdocs
Semoga hasil testpacknya sesuai dengan harapan
Dan semoga harapan untuk memiliki momongan cepat terwujud
Selamat siang
selamat beraktivitas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat siang :)
adanya bercak darah yang saudari rasakan bisa karena haid yang tidak teratur, ataupun proses implantasi dari proses awal kehamilan.
bila ada ketidakteraturan haid, biasanya disebabkan oleh ketidakseimbangan hormonal yang dapat disebabkan karena stres, kelelahan fisik, kekurangan nutrisi, konsumsi obat hormonal ataupun penyakit lainnya.
untuk memastikan hamil/tidak, sebaiknya dicoba tes pack terlebih dahulu.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
a. Kelola stress
b. Makan makanan dengan gizi seimbang yang terdiri dari protein, lemak, karbihidrat, vitamin, mineral, dan serat (sayur dan buah-buahan)
c. Tidur cukup 8 jam sehari
d. Olahraga rutin 3x seminggu
e. Minum air putih 2 liter sehari
bila saudari telat menstruasi pada bulan berikut, boleh dicoba tes pack ulang setelah terlambat hingga 2 minggu.
bila menstruasi masih terlambat hingga 1 bulan, periksakan ke dokter kandungan terdekat yaa.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat pagi, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Sekedar menambahkan;
Bila tidak yakin dengan hasil testpack yang muncul, anda dapat mengulang tes seminggu kemudian setelah telat haid. Bila benar hamil, maka hormon hCG akan sudah meningkat dan dapat memunculkan 2 garis yang lebih tegas. Pastikan juga untuk menggunakan test pack dengan tepat agar hasilnya lebih akurat (menggunakan urine pada pagi hari setelah bangun tidur).
Bila hasil yang didapatkan masih sama, disarankan untuk konsultasi ke dokter. Selain tes urine, dokter dapat menyarankan metode deteksi kehamilan lain, misalnya melalui tes darah. Tes darah bisa mendeteksi kehamilan lebih awal dibandingkan tes urine. Bahkan tes ini sudah bisa dilakukan 6-8 hari setelah terjadi pembuahan. Hanya saja, hasil tes darah untuk mengetahui kehamilan membutuhkan waktu yang lebih lama dibandingkan tes urine.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum dok. Saya baru nikah tgl 8 juni 2019 saat hubungan badan tidak ada masalah apapun. Nah saya merasakan kram perut sedikit dan sebentar pas tgl 26 saya hubungan badan setelah itu saya lap pakai tisu keluar darah warna pink bening tetapi sedikit seperti bercak. Besoknya lagi saya hubungan badan keluar darah seperti itu lagi saya lap pakai tisu. Setelah itu saya jd sering buang air kecil, pusing, lemes pegal2 dan demam selama 3 hari. Saya ngerasa perut saya ko jd ngerasa kembung, begah dan mengencang. Dan 2 hari ini pun suka keluar flek coklat muda. Haid berikutnya kira2 tgl 4/5 juli. Pas di tespeck negatif. Apa itu tanda hamil dok. Tp saya tidak merasakan mual dan makan lahap
Assalamualaikum dok. Saya baru nikah tgl 8 juni 2019 saat hubungan badan tidak ada masalah apapun. Nah saya merasakan kram perut sedikit dan sebentar pas tgl 26 saya hubungan badan setelah itu saya lap pakai tisu keluar darah warna pink bening tetapi sedikit seperti bercak. Besoknya lagi saya hubungan badan keluar darah seperti itu lagi saya lap pakai tisu. Setelah itu saya jd sering buang air kecil, pusing, lemes pegal2 dan demam selama 3 hari. Saya ngerasa perut saya ko jd ngerasa kembung, begah dan mengencang. Dan 2 hari ini pun suka keluar flek coklat muda. Haid berikutnya kira2 tgl 4/5 juli. Pas di tespeck negatif. Apa itu tanda hamil dok. Tp saya tidak merasakan mual dan makan lahap