February 27, 2019 21:46
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Trauma atau benturan yang terjadi pada anggota tubuh sering sekali menimbulkan keluhan, baik hanya sekedar memar pada otot, dislokasi pada sendi, patah tulang dan lain sebagainya. Harus dipastikan terlebih dahulu kondisi apa yang terjadi pada anda sehingga bisa dicari tahu sejauh apa trauma yang dialami, tingkat keparahannya serta bisa ditentukan waktu penyembuhannya. Waktu yang dibutuhkan untuk sembuh dari keluhan yang anda rasakan juga berbeda – beda tergantung dari beberapa faktor, yaitu antara lain: usia pasien yang mengalami, lokasi atau bagian tubuh yang terkena, tingkat keparahannya serta tindakan awal yang dilakukan dan lain sebagainya.
Otot dekat dada anda yang terlihat memar berwarna kuning menunjukkan adanya benturan daerah tersebut. Memar awalnya berwarna ungu lalu lama kelamaan mengalami penyembuhan yang ditunjukkan dengan perubahan warna menjadi kekuningan hingga akhirnya hilang total. Ini butuh waktu yang relatif lama. Tangan yang tak bisa digerakkan harus dipastikan apakah hanya karena memar otot sehingga menimbulkan nyeri dan membuat ruang gerak anda terbatas ataukah karena adanya dislokasi sendi atau malah patah tulang. Baiknya anda melakukan pemeriksaan ulang untuk memastikan progres perbaikan kondisi anda. Konsultasilah secara langsung ke dokter khususnya dokter spesialis ortopedi agar anda mendapat pemeriksaan secara langsung dan terapi yang sesuai dengan keluhan yang anda alami.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok saya habis jatuh dan terbetur , sudah hampir 3 minggu sakitnya ngak bisa hilang, saya sudah bawa ke dokter dan dibilang hanya keseleo, namun di otot dekak dada saya itu ada memar warna kuning sampai sekrang tidak bisa hilang, namun tangan saya sendiri apabila di gerakan hanya sekedar bisa, cuma saja kalau di gerakan maksimal kerja tangan tidak bisa dok, dan kalau dipaksa akan terasa sangat sakit disana juga terjadi pembengkaan, dan kekekakuan sendi? gimana solusinya dok ? trimaksih, wassalam.
dok saya habis jatuh dan terbetur , sudah hampir 3 minggu sakitnya ngak bisa hilang, saya sudah bawa ke dokter dan dibilang hanya keseleo, namun di otot dekak dada saya itu ada memar warna kuning sampai sekrang tidak bisa hilang, namun tangan saya sendiri apabila di gerakan hanya sekedar bisa, cuma saja kalau di gerakan maksimal kerja tangan tidak bisa dok, dan kalau dipaksa akan terasa sangat sakit disana juga terjadi pembengkaan, dan kekekakuan sendi? gimana solusinya dok ? trimaksih, wassalam.