September 01, 2019 01:43
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat pagi
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
sudah berapa lama dirasakan? apakah anda sering makan makanan pedas?
wasir / ambeien / hemoroid, yaitu pembesaran dari pembuluh darah di rektum (bagian ujung usus besar), dubur dan anus.
Berikut klasifikasi Ambeien / wasir menurut keparahannya
1. Derajat satu - pembengkakan kecil yang muncul di dalam dinding anus dan tidak terlihat di luar anus.
2. Derajat dua - pembengkakan lebih besar yang keluar dari anus saat buang air besar (BAB) dan masuk kembali dengan sendirinya seusai BAB.
3. Derajat tiga - adanya satu atau beberapa benjolan kecil yang menggantung dari anus, namun bisa didorong untuk masuk kembali.
4. Derajat empat - benjolan besar yang menggantung dari anus dan tidak bisa didorong kembali.
Penanganan atau saran pengobatan ambeien tergantung dari derajat keparahan ambeien,' Bisa non operatif (derajat 1 dan 2), operasi (derajat 3 dan 4 )
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi sulit BAB
1. Banyak minum air putih
2. Perbanyak asupan serat dan buah-buaha
3. Hindari asupan karbohidrat sederhana, makanan olahan, makanan dalam kemasan
4. Batasi asupan garam dan gula
5. Rutin berolahraga :3-4 kali seminggu dengan durasi minimal 30 menit, aktivitas tubuh membantu pergerakan usus
6. Lakukan beberapa gerakan stretch berikut : child's pose, knee to chest pose, happy baby pose, atau twist sederhana
7. Jangan melewatkan jam makan
8. Kunyah makanan dengan lebih perlahan dan lebih banyak
9. Rutin sitz bath (merendam daerah anus dengan air hangat) selama 15-20 menit setelah BAB
10. Hindari duduk terlalu lama
Cara sitz bath saya lampirkan di gambar ya
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, sudah sejak kapan anda merasakan keluhan tersebut? Apakah disertai dengan BAB darah?
Wasir/ ambeien atau juga dikenal dalam dunia medis sebagai hemorrhoid, merupakan pelebaran pembuluh darah vena pada rektum dan anus, yang menyebabkan perdarahan dan nyeri. Homorrhoid dibagi menjadi dua, yaitu interna dan eksterna, dimana yang interna biasa tidak nyeri dan dapat keluar/masuk kembali ke lubang anus sedangkan yang eksterna sangat nyeri.
Penyebab terjadinya hemorrhoid adalah peningkatan tekanan dalam perut yang berlangsung lama, yang biasa terjadi disaat kita mengedan dan sering mengangkat berat. Oleh sebab itu, beberapa cara untuk mencegah terjadinya hemorrhoid adalah dengan mengkonsumsi banyak makanan berserat seperti sayur dan buah-buah segar, minum cukup air, tidak mengedan saat BAB, dan tidak menghabiskan waktu terlalu lama duduk di WC. Disarankan juga untuk mengurangi mengangkat benda berat.
Ada berbagai terapi herbal di pasaran yang dapat membantu mengurangi ukuran wasir. Obat-obat tersebut tergolong aman untuk dikonsumsi untuk mengecilkan wasir secara berkala. Untuk mengurangi nyeri, salah satu upaya yang efektif adalah menggunakan sitzbath atau merendam bokong dengan air hangat.
Anda dapat berkonsultasi dengan dokter/ dokter bedah/ sub bedah digestif untuk diperiksa dan diberikan obat yang sesuai.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
dari gejala yang saudara paparkan memang sangat besar kemungkinan mengarah ke ambeien/wasir/hemoroid.
bila sebelumnya tidak ada benjolan, kemudian BAB berdarah, dan besoknya ada benjolan, kemungkinan besar wasir yang saudara alami adalah wasir dalam.
prinsip dari wasir adalah, ia merupakan pembuluh darah vena yang membesar karena seringnya mengejan/ meningkatnya tekanan pada perut saudara.
karena ia membesar maka akan mudah robek bila dilalui oleh kotoran yang keras ataupun disaat konstipasi. jadi selalu usahakan agar BAB anda tidak mengejan terlalu keras dengan langkah berikut:
1. minum air putih yang banyak; 2liter sehari
2. jangan tunda keinginan untuk BAB agar tidak menumpuk dan mengeras didalam perut anda
3. makan makanan cukup serat termasuk buah dan sayur
4. hindari makanan yang mengiritasi pencernaan seperti asam dan pedas.
5. olahraga rutin 2-3x seminggu, jangan duduk atau berdiri (posisi statis) terlalu lama.
6. bila benjolan ambeien dirasakan nyeri, boleh berendam air hangat untuk memberikan kenyamanan
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter bedah terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai, terimakasih sudah bertanya di honestdocs
ambeien atau wasir adalah kondisi pembuluh vena di sekitar anus meradang atau bengkak, kondisi ini di sebut juga hemmoroid.
jika ambeien anda masih bisa masuk secara spontan atau di masukkan secara manual maka yg harus anda lakukan adalah perbanyak konsumsi makanan yg berserat, perbanyak minum air putih dan jangan menunda-nunda BAB.
semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok, saya sedang menderita ambein, di lubang anus saya ada yg keluar dan juga ada yg bengkak,apa yang harus saya lakukan ? Terimakasih
Selamat malam dok, saya sedang menderita ambein, di lubang anus saya ada yg keluar dan juga ada yg bengkak,apa yang harus saya lakukan ? Terimakasih