April 11, 2019 22:07
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat malam,
Terima kasih atas pertanyaan yang diajukan.
Sakit tenggorokan pada umumnya merupakan bagian dari gejala alergi, pilek, bahkan infeksi gigi dan biasanya tidak serius. Bila Anda mengalami sakit tenggorokan sebelah kanan, hal ini dapat disebabkan oleh beragam faktor, misalnya saja:
1.Sariawan - yang merupakan luka kecil yang di rongga mulut. Kondis ini seringkali menyebabkan sakit tenggorokan pada sebelah kanan.
2. Radang amandel - disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus. Gejala yang disertai adalah demam, bau mulut, sakit tenggorookan, amandel bengkak yang ditutupi dengan keputihan, sulit menelan.
3. Abses peritonsilar. disertai dengan gejala sakit telinga di sisi yang sakit, sulit bicara, lemah, demam.
4. Infeksi gigi
5. Radang laring
6. Cedera pada tenggorokan
Untuk sementara waktu ini, kami menyarankan anda untuk menjaga kebersihan gigi, dan segera merawat gigi berlubang Anda agar tidak terjadi infeksi lebih serius lainnya. Apabila rasa sakit tak tertahankan, anda dapat mengkonsumsi obat pereda nyere untuk mengatasi gejala.
Segera konsultasikan diri ke dokter untuk pemeriksaan dan penanganan lebih lanjut. Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, selamat malam,
terimakasih jawabannya
Kemungkinan sakit tenggorokan itu disebabkan karena radang dari gigi yang bermasalah tersebut, dimana gusi terasa nyeri dan bengkak
Jangan lupa untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut dengan :
1. Rajin sikat gigi, minimal 2 kali/hari, terutama sebelum tidur. perhatikan cara menyikat gigi
2. Gunakan obat kumur /mouthwash
3. Gunakan benang / dental floss untuk membersihkan sisa makanan di sela gigi
4. Rutin memeriksakan kesehatan gigi 2 kali pertahun atau setiap 6 bulan sekali
5. Perhatikan jumlah air minum perhari untuk menjaga area mulut tetap terhidrasi
6. Hindari makanan yang terlalu asam, terlalu manis. atau berkumur / sikat gigi setelah makan.
Untuk gigi yang berlubang, periksakan ke dokter gigi, rawat sampai tuntas
Untuk radang tenggorokan, hindari makanan yang teerlalu pedas, asam, kering atau renyah, kumur dengan air garam hangat, dan banyak minum air putih
Bila dengan cara ini tenggorokan masih dirasa sakit saat menelan, periksakan ke dokter untuk mendapatkan antibiotik
Semoga jawaban saya cukup membantu. Silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dan semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ini dok klo tentang kepala kalo lgh tdran atau lgh duduk pas bangun. Kepala saya pening semua keliatan gellap dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Penyebab pusing yang dialami bisa karena perubahan posisi yang mendadak dari jongkok ke berdiri, biasanya disebabkan beberapa hal: sirkulasi darah yang kurang baik, tekanan darah yang kurang, kurangnya cairan dalam tubuh, pola tidur yang tidak teratur, atau gangguan pada sistem keseimbangan tubuh, atau penyakit THT, dll
Pernahkah memeriksakan tekanan darah sebelumnya? apakah tekanan darahnya normal atau rendah?
Menurut rekomendasi American Heart Association tekanan darah normal : sekitar 90/60 mmHg hingga 120/80 mmHg
Saran yang dapat dilakukan:
1. Hindari kurang tidur / bergadang
2. hindari dehidrasi, pastikan cukup banyak minum air putih
3. Hindari perubahan posisi tubuh mendadak, jongkok ke berdiri, atau dari tidur ke berdiri
4. Hindari pola makan yang tidak seimbang atau diet terlalu ketat
5. Pada wanita, bagaimana dengan siklus menstruasi?
6. Rutin olahraga dapat membantu menstabilkan tekanan darah
7. Periksakan diri untuk mengetahui apakah tekanan darah dibawah normal atau anemia, atau ada gangguan keseimbangan tubuh.
Semoga informasi ini membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ini dok pernah sakit kepala tapi di atas halis bukan pernah tapi sering.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Sakit kepala dapat disebabkan banyak hal, gigi berlubang, dehidrasi, flu, gangguan penglihatan, mengonsumsi makanan atau minuman yang terlalu dingin, mengonsumsi garam berlebihan, penyakit orak, depresi, kecemasan, terlalu banyak kafein, postur tubuh yang jelek, tekanan darah tinggi, perubahan hormon pada wanita, anuerisma otak dll.
Bila sakit kepala sangat menganggu sampai tidak dapat melakukan aktifitas sehari-hari, atau disertai penurunan kesadaran, periksakan ke dokter
Semoga informasi ini membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum dok. Saya sedang di umur 16 tahun jdi gini dok saya baru kali ini ngalamin sakit tenggorokan sebelah kanan kalo nelen makanan itu terasa sakit dan juga gigi saya berlubang sebelah kanan juga. Soal perut saya sering ngerasain sakit panas di perut sebellah kanan juga dok. Kalo sakit2 kyk gtu saya jarang minum obat2an dri warung dok. Itu gimna ya dok mohon bantuannya dok.
Assalamualaikum dok. Saya sedang di umur 16 tahun jdi gini dok saya baru kali ini ngalamin sakit tenggorokan sebelah kanan kalo nelen makanan itu terasa sakit dan juga gigi saya berlubang sebelah kanan juga. Soal perut saya sering ngerasain sakit panas di perut sebellah kanan juga dok. Kalo sakit2 kyk gtu saya jarang minum obat2an dri warung dok. Itu gimna ya dok mohon bantuannya dok.