August 13, 2019 10:42
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, apakah anda mengalami keluhan keluhan tertentu? Hasil Hb anda 11? 11-17 adalah range normal, bukan nilai hb anda.
Anemia merupakan penyakit dimana jumlah sel darah merah berkurang. Sel darah merah berfungsi sebagai pengantar oxygen untuk jaringan dan organ tubuh, dan pada kondisi anemia, organ tubuh sering kekurangan pasokan oxygen. Ini yang menyebabkan gejala seperti lemas, letih lesu pusing berkunang, pucat, tangan kaki terasa dingin, sakit kepala, sulit konsentrasi. Anemia diklasifikasikan menjadi banyak jenis dengan penyebab yang sangat variatif. Hal ini disebabkan oleh sejumlah faktor seperti kekurangan zat besi, gangguan pencernaan, menstruasi, mengandung, penyakit kronis, usia, dll.
Anemia dapat disebabkan akibat kekurangan gizi terutama zat besi yang berasal dari daging dan sayuran seperti bayam. Ini dapat diperburuk dengan kebiasaan minum teh saat makan karena teh dapat menghambat penyerapan zat besi. Mengkonsumsi suplemen besi, vitamin B dan asam folat baik untuk membantu pembentukan sel darah merah.
Sekian penjelasan dari saya, semoga membantu dan mudah dimengerti. Silahkan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Terima kasih sudah bertanya
Hasil lab hb anda berapa?
Karena yg anda tulis itu range normal dari Hb
Tubuh memeelukan nutrisi zat besi, vitamin B12 dan folat, untuk mencegah anemi. Dimana obat penambah darah perlu diberikan pada ibu hamil, seperti zar besi salah satunya, untuk cegah anemia.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
Selamat siang, saya dr.Vania membantu menjawab
Pemeriksaan anemia bukan memeriksakan Hb darah saja, tetapi dapat menghitung jumlah, ukuran dan bentuk sel darah merah, hematokrit, serta jumlah zat besi
Terima kasih telah bertanya di honestdocs.id
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat siang,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, berapakah nilai pemeriksaan Hb Anda kemarin?
Pada umumnya, tes darah meliputi tes hemoglobin(Hb) dan tes hematokrit (Hct), dimana penderita anemia pada trimester kedua memiliki kadar Hb kurang dari 10,5 g/dL atau Hct kurang 32% setelah dites. Apabila dokter dokter Anda menganjurkan pemeriksaan lainnya, dokter ingin memastikan apakah anemia disebabkan oleh kekurangan zat besi atau karena penyebab lain.
Menjaga nilai Hb normal saat hamil sangatlah penting bagi kesehatan ibu dan janin. Suplemen emineton yang diresepkan oleh dokter merupakan suplemen penambah darah yang aman digunakan oleh ibu hamil. Selain dari mengonsumsi suplemen,Anda juga perlu mengonsumsi makanan yang mengandung zat besi serta folat seperti daging, telur, susu dan lainnya.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
1.perempuan 24 tahun 2.saya hamil 21 Minggu saya sudah cek darah ke bidan dan mnyerahkan hasil ny ke dokter spesialis tmpt sy biasa cek hasil cek darah HB 11.0-17.0 g/dl hasilny normal kata bidan tpi kok sm dokter spcialisnya di suruh cek anemia ..itu gmna yaa 3.obat emineton suplemen anemia dari dokter 4.tidak
1.perempuan 24 tahun 2.saya hamil 21 Minggu saya sudah cek darah ke bidan dan mnyerahkan hasil ny ke dokter spesialis tmpt sy biasa cek hasil cek darah HB 11.0-17.0 g/dl hasilny normal kata bidan tpi kok sm dokter spcialisnya di suruh cek anemia ..itu gmna yaa 3.obat emineton suplemen anemia dari dokter 4.tidak