September 11, 2019 16:24
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan:
1. Berapa usia anda?
2. Sudah sejak kapan menderita sakit maag?
3. Obat apa saja yang sudah anda konsumsi?
Informasi diatas akan sangat membantu kami memahami kondisi anda. Saya tunggu ya jawabannya
Gejala penyakit maag yang sering dikeluhkan pasien bervariasi antara lain perasaan pedih/nyeri ulu hati, kembung, mual, muntah, dsb. Sedangkan penyebab dari maag sendiri adalah dikarenakan peningkatan asam lambung, dan penurunan enzim-enzim pelindung sehingga mengiritasi dinding lambung dan menyebabkan keluhan-keluhan seperti yang disebutkan diatas, dan penyebab dari peningkatan asam lambung tersebut banyak, salah satunya adalah telat makan, pada saat makan asam lambung akan meningkat untuk membantu pencernaan makanan, namun karena sesuai dengan biologic time tubuh, saat lambung kosong, asam lambung tetap diproduksi, sehingga timbullah keluhan tersebut. Penyebab lainnya yang juga sangat berpengaruh adalah stress psikis dan penggunaan obat-obatan anti nyeri.
Untuk penanganannya, anda dapat mengkonsumsi obat yang menurunkan asam lambung, seperti antasida, ranitidine, atau golongan PPI seperti Omeprazole, Lansoprazole. Selain dibantu dengan obat maag, disarankan untuk mengatur pola makan dan tidur yang teratur, menghindari makanan pedas, asam, minum-minuman bersoda, teh/kopi, relaksasi dan menghindari stress, serta memperhatikan penggunaan obat-obatan tertentu yang cenderung mengiritasi lambung.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore,
Kondisi seperti itu menunjukkan adanya gangguan lambung atau dyspepsia, dalam bahasa awam disebut sebagai sakit maag.
Anjuran:
- konsumsi makanan sedikit demi sedikit tapi sering
- hindari kopi, makanan berlemak, pedas, dan terlalu asam
- hindari minuman bersoda.
- hindari kol, karena berpotensi menyebabkan kembung
- hindari berbaring setelah makan, tunggu 1-2 jam ya.
- jangan sampai telat makan.
- minum obat maag antasida pada saat perut kosong. Jika tablet sebaiknya di kunyah.
Jika keluhan tidak membaik setelah minum obat maag tersebut, maka sebaiknya diperiksakan ke dokter.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Aku baru 20thn
sejak smp bu.
obat dari 2 unit puskesmas+1 dr klinik, tapi sering banget masih ngerasa mual bahkan udh sebulan belum sembuh
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Obat nya apa?
Bila saat ini anda sedang nyeri, maka anda dapat konsumsi PPI, seperti Lansoprazole, ditambah dengan sukralfat untuk pelapis lambung. Bila sudah tidak tahan dapat ke UGD untuk mendapat obat maag suntik yang kerjanya lebih cepat.
Selain itu, harus mengubah gaya hidup, pola makan, agar sakit maag tidak sering kambuh.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Terima kasih telah bertanya pada honestdoc
Saya akan coba menjawab
Mual munta akibat kadar asam lambung yang meningkat, sifat asam lambung itu mengiritasi maka dari itu bisa nyeri.
Isi lambung yang penuh dengan gas bisa menekan ke atas, menyebabkan rasa tidak enak di dada, seperti sesak, namun bukan sesak asma yang berbunyi..
Penyebabnya:
1. Hormon
2. Stres
3. Pola hidup (Telat makan)
Makan teratur jam 07.00 , 12.00 , 18.00
Boleh diselingi makanan ringan jam 10.00 , 15.00. Seperti buah
Makanan yang di pantang (kopi, teh, soda, roti, mie, santen, coklat, pedes, asem, alpukat) alpukat memang tidak asam namun cepat mengisi lambung.
Jika masi nyeri dan mengganggu aktifitas boleh di konsulkan pada penyakit dalam
Untuk sementara boleh mengkonsumsi obat omeprazole 20 mg 2 kali sehari setengah jam sebelum makan. Fungsi nya untuk menurunkan kadar asam lambung.
Sucralfat sirup 3 kali sehari setengah jam sebelum makan, fungsinya untuk melindungi dinding lambung.
Seperti yang saya jelaskan asam lambung itu mengiritasi dan menyebabkan nyeri.
Habis makan jangan langsung baringan takut refluks ke atas dan mengiritasi tenggorokan, biasanya pasien mengeluh nyeri tenggorok dan sering berdeham.
Sekian jawaban saya
Semoga jawaban saya bermanfaat untuk anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Baik, terimakasih tambahan informasinya.
Berhubung penyakit maag terkait erat dengan pola makan, maka terapkanlah pola makan sehat seperti di atas. Terpenting jangan sampai telat makan.
Kemudian, faktor psikis atau stress juga memiliki peran yang besar. oleh sebab itu, sebisa mungkin kendalikan stress. Lakukan hal-hal positif yang menyenangkan dan memberi ketenangan. Baik berupa hiburan ataupun ibadah.
Disamping menggunakan obat yang diresepkan untuk Anda.
Untuk penanganan terbaik, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter spesialis penyakit dalam.
semoga membantu dan lekas sembuh ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, asam lambung saya naik. Disertai demam dan demam tinggi. Apkqh gejala lambung yg menyebabkan demam? Kepala sakit trus, sedikit 2 muntah. Solusi nya dok
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Halo, selamat sore.
- Apakah anda mengalami gejala lain, seperti sakit pada tenggorokan, atau mungkin batuk dan pilek?
- Mengalami gejala asam lambung naik sejak kapan? dan demamnya sejak kapan?
- Apakah Anda memang memiliki penyakit maag sebelumnya? dan apakah sering kambuh?
Mengenai kenaikan asam lambung, umumnya tidak menyebabkan demam, kecuali jika terdapat infeksi pada saluran pencernaan Anda atau infeksi di tempat lainnya.
Kami tunggu informasi tambahannya ya..
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Bila ada demam, itu bisa juga tidak berkaitan dengan gejala maag anda. Bila ada demam dan gangguan pencernaan seperti diare, muntah muntah, itu dapat disebabkan oleh infeksi saluran cerna/ gastroenteritis akut.
Sudah demam berapa hari? Apakah sudah mengkonsumsi antibiotik?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Sejak kapan demam?
Suhunya berapa?
Demam bisa disebabkan akibat virus maupun infeksi
Untuk pusing mual muntah bisa disebabkan asam lambung yang meningkat tinggi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
hai, terimakasih sudah berkonsultasi melalui honestdocs
Dari keluhan yang anda sampaikan, anda kemungkinan mengalami maagh, yaitu penyakit diaman jumlah asam lambung berlebihan, hal ini dapat disebabkan oleh :
- Terlalu banyak makan pedas dan kecut
- Banyak konsumsi alkohol, kafein, dan tembakau
- Setelah makan lang sung tiduran
- Stress emosional, memicu naiknya jumlah produksi asam lambung dalam tubuh
- Telat makan
- Kurang konsumsi air putih
Hal-hal yang dapat anda lakuakn untuk mengurangi gejala antara lain:
- Mengurangi konsumsi makanan yang pedas dan kecut
- mengurangi konsumsi makanan yang mengandung alkohol, tembakau, atau kafein, misalnya kopi
- Mengurangi makanan dengan kadar lemak tinggi, karena sulit dicerna dalam lambung, seperti kulit, jeroan
- Sehabis makan tidak boleh langsung tiduran, minimal 1-2 jam setelah makan
- Manajemen stress, dengan relaksasi, dan berkereasi
- Makan teratur 3x sehari, kandungan gizi cukup
- Konsumsi air ptih cukup, minimal 2 liter sehari pada orang dewasa
Bila keluhan masih berlanjut, anda dapat memeriksakan diri ke dokter terdekat. Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Perut kerasa penuh, maunya muntah kl abis makan, mual, magh kambuh terus, ulu hati sakit. sarannya dok😢
Perut kerasa penuh, maunya muntah kl abis makan, mual, magh kambuh terus, ulu hati sakit. sarannya dok😢