September 12, 2019 07:40
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat pagi, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui :
- umur dan jenis kelamin?
- sudah berapa lama keluhan ini dirasakan?
- apakah nyerinya pada perut kanan atas atau kanan bawah?
- apakah keluhan disertai demam?
- apakah ada riwayat gangguan asam lambung?
- apakah sering melewati jam makan?
- apakah nyerinya dirasakan terus menerus atau hilang timbul?
- apakah nyerinya menjalar ke bahu atau tidak?
- apakah ada riwayat tekanan darah tinggi, jantung koroner, kolesterol, diabetes, dll?
Nyeri perut kanan atas dapat disebabkan oleh banyak hal
1. Penyakit saluran pencernaan : pankreatitis, batu empedu, gangguan asam lambung, GERD, tumor, kanker, duodenum dll
2. Penyakit saluran pernafasan : infeksi paru-paru, tumor, kanker
3. Penyakit jantung : serangan jantung, jantung koroner
4. Ketegangan otot, atau kelainan tulang dada
Nyeri perut kanan bawag dapat disebabkan banyak hal:
1. Gangguan organ reproduksi :
- pada wanita : nyeri haid, kista, endometriosis, myom, tumor , kanker, penyakit radang panggul, penyakit menular seksual, kehamilan ektopik
- pada pria : prostatitis, tumor, kanker, penyakit menular seksual
2. Gangguan saluran pencernaan : sembelit, polip, tumor, Crohn, diverkulitis, radang usus buntu
3. Ketegangan otot
4. Gangguan pada tulang belakang
5. Gangguan pada sistem saraf.
6. Gangguan saluran kemih : batu ginjal, infeksi / radang saluran kemih
Saya tunggu informasi tambahan untuk dapat membantu anda mengenai keluhan yang anda rasakan
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Umur saya 17 tahun keluhan sudah dirasakan 2hati berturut² sudah minum promagh tapi tetap saja
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
sakit perut bagian atas yang menjalar sampai ke pinggang dicurigai adanya gangguan pada organ dalam seperti kandung empedu dan ginjal, dan organ-organ pencernaan lainnya.
jika keluhan ini berlangsung semakin memburuk dan semakin parah, sebaiknya segera diperiksakan ke dokter untuk penanganan yang tepat.
Lebih lanjut diperlukan beberapa informasi dibawah ini:
Apakah anda sering kurang minum?
Adakah keluhan buang air besar? Misalnya menceret atau sembelit?
Apakah Anda juga mengalami demam atau badan panas?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo
terima kasih tambahan informasinya
apakah sempat terlambat makan?
apakah sempat kurang minum?
atau sudah mau mendapatkan haid?
Bila memang ada riwayat gangguan asam lambung, gunakan obat pereda asam lambung
atau untuk sementara, gunakan obat pereda nyeri sebelum anda ke dokter
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iya saya suka telat makan terus kurang minum tapi perut kanan saya merasa sakit bagian atas
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
apakah sebelumnya ada cedera ?
tulang bagian manakah dari bagian tubuh kanan yang sakit?
Bila informasi yang diberikan kurang, maka kami kesulitan membantu anda
Tulang dapat terasa nyeri bila ada cedera atau ketegangan otot
kami tunggu ya tambahan informasinya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tulang bagian atas Deket lambung
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Obat pereda nyeri sementara anda dapat menggunakan paracetamol, obat ini dapat diminum 3 kali sehari 1 tablet sambil menunggu pemeriksaan oleh dokter.
pada kondisi seperti ini sebaiknya Anda juga istirahat dari aktivitas berat, Dan dianjurkan makan teratur serta minum air putih yang cukup.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
apakah ada cedera sebelumnya?
apakah anda sedang stres?
apakah anda sempat melewati jam makan atau makan makanan pedas?
Bila bagian dada yang sakit, ada kemungkinan dapat disebabkan asam lambung
tetapi bila tulang yang sakit, sebaiknya diperiksakan ke dokter
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Bila memqng akibat lambung, anda bisa minum obat penurun kadar asam lambung seperti rantidin 2x setengah jam sebelum makan, dan untuk kurangi nyeri bisa konsumsi paracetamol.
Namun lebih baik periksakan terlebih dahulu untuk memastikan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakaih sudah beronsultasi melalui honestdocs
Dari keluhan yang anda sampaikan, anda kemungkinan mengalami maag, karena kelebihan asam lambung dalam tubuh. Hal ini dapat disebabkan oleh :
- Terlalu banyak makan pedas dan kecut
- Banyak konsumsi alkohol, kafein, dan tembakau
- Setelah makan langsung tiduran
- Stress emosional, memicu naiknya jumlah produksi asam lambung dalam tubuh
- Telat makan
- Kurang konsumsi air putih
Hal-hal yang dapat anda lakuakn untuk mengurangi gejala antara lain:
- Mengurangi konsumsi makanan yang pedas dan kecut
- mengurangi konsumsi makanan yang mengandung alkohol, tembakau, atau kafein, misalnya kopi
- Mengurangi makanan dengan kadar lemak tinggi, karena sulit dicerna dalam lambung, seperti kulit, jeroan
- Sehabis makan tidak boleh langsung tiduran, minimal 1-2 jam setelah makan
- Manajemen stress, dengan relaksasi, dan berkereasi
- Makan teratur 3x sehari, kandungan gizi cukup
- Konsumsi air ptih cukup, minimal 2 liter sehari pada orang dewasa
Bila keluhan masih berlanjut, anda dapat memeriksakan diri ke dokter terdekat. Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Merasa sakit perut bagian kanan dan ke seluruh pinggang
Merasa sakit perut bagian kanan dan ke seluruh pinggang